Belajar CorelDraw #3 - Garis-Garis Melengkung Manja

Belajar CorelDraw dan Tutorial CorelDraw - membuat garis garis melengkung CorelDraw

Belajar CorelDraw - Okay, setelah kita membuat bentuk-bentuk dasar di tutorial belajar CorelDraw sebelumnya, kali ini kita akan belajar membuat garis-garis melengkung yang manjah. Kenapa manja? karena garis-garis nanti bisa kita atur menjadi melengkung ke kanan, ke kiri ataupun melengkung kanan kiri. hahaha. Oh iya, tutorial kali ini sangat krusial teman-teman, karena ini materi dasar untuk membuat objek-objek seperti wajah, rambut, bibir dan bentuk-bentuk lainnya. Jadi, simak baik-baik yah. Cihuy.

Sebenarnya ada banyak tools yang bisa kita gunakan untuk membuat garis di CorelDraw. Namun aku merekomendasikan teman-teman untuk memilih 2 tools ini saja. Karena selain 2 tools ini, hasil yang di dapat garisnya kurang memuaskan serta susah bikinnya. Jadi, ini 2 tools yang nantinya akan kita gunakan. Check it out :

Belajar CorelDraw dan Tutorial CorelDraw - membuat garis garis melengkung CorelDraw


Freehand tool
Tool ini cocok buat kamu dengan tipe desain freestyle. Artinya langsung corat-coret dan hasilnya langsung jadi seperti sketsa. Selain itu, freehand tool ini bisa digunakan dan dikreasikan untuk menjadi objek bentuk seperti rumput, tulisan tangan dan lain sebagainya. Contohnya seperti ini :

Belajar CorelDraw dan Tutorial CorelDraw - membuat garis garis melengkung CorelDraw


2-Point-Line
Ini dia teman-teman, tool yang aku anggap penting. Dengan tool ini kita bisa membuat garis lurus dari ujung ke ujung. Tool ini juga bisa digunakan untuk membuat kerangka objek. Oh iya, untuk membuat garis dengan derajat yang horizontal dan vertikal, tekan tombol CTRL secara bersamaan ketika sedang membuat garis. Bentuknya menjadi seperti ini :

Belajar CorelDraw dan Tutorial CorelDraw - membuat garis garis melengkung CorelDraw


Garis Lurus menjadi Manja
Muncul pertanyaan seperti ini "kok garisnya lurus terus? kalo bikin objek yang garisnya melengkung gimana?" Nah, ini dia jawabannya. Karena ini sedikit rumit, jadi perhatikan baik-baik ya teman-teman. Langkah pertama setelah membuat garis lurus menggunakan 2-point-line, pilih tool seperti gambar dibawah ini. Fungsi dari tool ini adalah membuat garis menjadi sudut melengkung sesuai keinginan kita.

Belajar CorelDraw dan Tutorial CorelDraw - membuat garis garis melengkung CorelDraw

Kemudian klik satu kali di garis yang kita buat. Posisinya terserah, tergantung dimana ingin melengkungkan garis tersebut. Setelah muncul seperti titik hitam di garis, pilih tool Convert to Curves yang ada di pengaturan atasnya seperti ini :

Belajar CorelDraw dan Tutorial CorelDraw - membuat garis garis melengkung CorelDraw


Setelah klik Convert to Curve, maka akan muncul dua panah seperti berikut ini. Kemudian pada garis tengah antara dua panah tersebut, tarik ke atas untuk membuat garis melengkung ke atas atau tarik ke bawah untuk membuat garis melengkung ke bawah.

Belajar CorelDraw dan Tutorial CorelDraw - membuat garis garis melengkung CorelDraw

Hasilnya akan terlihat garis melengkung seperti ini. Bentuk seperti ini nantinya bisa dibuat bentuk seperti daun, topi dan lain sebagainya.

Belajar CorelDraw dan Tutorial CorelDraw - membuat garis garis melengkung CorelDraw

Belajar CorelDraw dan Tutorial CorelDraw - membuat garis garis melengkung CorelDraw

Nah, itu cara membuat garis melengkung dengan satu sudut saja. Gimana kalo dua atau lebih sudut? Bayangkan seperti membuat garis gelombang. Bisa kok, caranya tinggal kamu tekan dan tahan panah yang muncul ke arah yang kamu inginkan seperti berikut ini :

Belajar CorelDraw dan Tutorial CorelDraw - membuat garis garis melengkung CorelDraw

Nah, panah ini bisa kamu atur secara berlawanan seperti misal panah kanan ke arah atas kemudian panah kiri ke arah bawah dan sebaliknya. Maka hasilnya akan menjadi seperti berikut ini :

Belajar CorelDraw dan Tutorial CorelDraw - membuat garis garis melengkung CorelDraw

Belajar CorelDraw dan Tutorial CorelDraw - membuat garis garis melengkung CorelDraw

Bagaimana teman-teman, sedikit rumit kan? Kalau sudah dicoba beberapa kali pasti langsung mahir dan hapal di luar kepala kok. Jadi, jangan menyerah dulu yah. Garis melengkung ini biasanya aku gunakan jika sedang mendesain karakter seperti tangan, rambut, mata dan lain sebagainya. Ini contoh kreasiku untuk tutorial belajar CorelDraw kali ini. Gimana hasil kreasimu? :D

Belajar CorelDraw dan Tutorial CorelDraw - membuat garis garis melengkung CorelDraw


Kamu bingung? Silahkan bertanya
di kolom komentar (fast respond)
Terimakasih

5 komentar

  1. Terimakasih sudah sharing, tapi mau nanya ada ga aplikasi yang bisa buat kaya gini di HP? Secara gitu hehe belum punya komputer atau laptop.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Kalo di HP bisa pakai aplikasi sketsa, banyak kok di playstore tinggal pilih. Kalo untuk desain vektor lewat hp sepertinya belum maksimal hasilnya :)

      Hapus
  2. Nah ini nih diko, aku masih belum rapih mainin garis yang lengkung2,padahal itu estetika banget ya

    BalasHapus
  3. wah mangstab bermanfaat sekali, ditunggu ya tips core manjanya yang ke #4 hehehe

    BalasHapus
  4. Banyak juga yang mesti dipelajari. Kalo bikin infographis untuk judul pakai apa ya, Diko? Selama ini aku pakai picsart. Kadang gak simetris bentuknya.

    BalasHapus

Silahkan berkomentar, link hidup akan dihapus. Terimakasih sudah membaca :)